Kamis, 18 April 2013

ini band Jepang yang ane sukai yang menurut saya terbaik (jadi kalo ada yang tidak setuju, no problem karena selera orang itu berbeda). Mungkin salah satunya adalah band favorit agan?

X-Japan


X JAPAN (エックス ジャパン?) adalah band musik J-Rock asal Jepang yang dibentuk tahun 1982 oleh Yoshiki dan Toshi. Band ini direncanakan sejak 1976 oleh Yoshiki Hayashi dan Toshi saat mereka masih di SD yang dipengaruhi musik hard rock Barat. Sebelum band diberi nama X, mereka menggunakan nama
Dynamite (dari 1978-1980), dan Noise (1980 hingga musim panas 1982). Nama band baru diubah menjadi X JAPAN di tahun 1992.
Formasi awal X yaitu Toshi (vokalis), Hide (Gitaris), Pata (Gitaris), Taiji (Bassis), dan Yoshiki (Drummer).



Seiring berjalannya waktu, formasi band ini turut berubah. Dimulai dengan hengkangnya Taiji pada tahun 1992 dan digantikan oleh Heath. Lalu disusul oleh kematian misterius sang gitaris, Hide, pada 2 Mei 1998. Hide ditemukan tergantung di gagang pintu kamar mandinya dengan sebuah handuk melilit lehernya. Berita ini mengejutkan seluruh Jepang;4 orang fans memutuskan untuk bunuh diri karena tidak rela hide meninggal, 2 diantaranya meninggal. Banyak spekulasi yang bermunculan mengenai meninggalnya hide. Namun menurut ex-bassis X-Japan, Taiji, mengatakan bahwa seluruh personil X Japan memiliki kebiasaan untuk mengikatkan handuk ke leher dan bahu mereka setelah selesai show. Kemungkinan hide berniat melakukan hal tersebut, tetapi karena mabuk ia malah terjatuh (hal yang sangat mungkin terjadi karena hide sedang berada di kamar mandi) dan tidak kuasa untuk melepaskan handuk yang melilit lehernya. Hal ini merupakan hal yang paling disetujui oleh fans-fans hide, mengenai kematian hide. Hingga pada tahun 2008, posisi gitaris yg ditinggalkan Hide untuk sementara diisi oleh gitaris Luna Sea, Sugizo.

Lagu-lagu mereka yg menduduki top chart pada masanya yaitu Rusty Nail, Dahlia, Silent Jealousy, Week End.

FYI, bahkan Mantan Perdana Menteri Jepang, Junichiro Koizumi menyatakan bahwa ia adalah penggemar berat X Japan loh gan !!
L'Arc~en~Ciel

L'Arc~en~Ciel (ラルク アン シエル, Raruku An Shieru) adalah band yang beranggotakan Hyde (vokal), Ken (gitar), Tetsu (bass), dan Yukihiro (drum). Grup musik ini didirikan oleh Tetsu pada Februari 1991. Nama "L'Arc~en~Ciel" berasal dari sebuah kata dalam bahasa Perancis yang secara harfiah berarti "lengkungan di langit" atau "pelangi", nama ini diambil dari judul sebuah film Perancis yang pernah ditonton oleh Tetsu.

Mantan personel yang sempat memperkuat band ini: Sakura (drum) (1992-1997) digantikan oleh Yukihiro karena memakai narkoba dan masuk penjara, Hiro (gitar) (1991-1992), Pero (drum) (1991-1992).

Lagu2 Laruku pun sering menjadi langganan posisi puncak di top chart, seperti Winter Fall, Hitomi no Juunin, Honey, Driver's High, Seventh Heaven, Jiyuu e no Shotai, dan masih banyak lagi.
The GazettE

the GazettE adalah band Visual kei yang sedang digandrungi di negaranya sendiri yaitu jepang, dan di luar negeri termasuk Indonesia. Gazette atau jg dikenal dengan sebutan Gaze dibentuk pada awal tahun 2002. Dengan formasi awal Ruki (vo.), Uruha (gt.), Reita (Ba.), mereka bertiga sudah berteman sejak di Ma'die Kusse. Kemudian mereka memutuskan untuk mencari gitaris tambahan dan drumer. Maka dipilihlah Aoi dari band Artia untuk mengisi posisi gitaris tersebut. dan karena posisi drumer masih kosong maka Aoi mengajak teman lamanya yaitu Yune / Dekith yang tak lain adalah temannya Aoi sewaktu masih di ben Mervilles dan Artia.
Pada tanggal 23 Januari 2003 Yune sang drumer mengumumkan bahwa dia mengundurkan diri dari Gazette. Pada awal Maret 2003, tepat setahun setelah Kai bergabung.
Lagu2 yg menjadi andalah GazettE adalah Before I Decay, Cassis, Shiver, Leech.
Dir en Grey

Dir En Grey (ディル・アン・グレイ), biasa juga disebut Diru, dibentuk pada tahun 1997. Personil-personil Diru yakni Kyo – vocal, Kaoru – guitar & backing vocal, Die – guitar & backing vocal, Toshiya – bass & backing vocal, dan Shinya – drum.
Dir En Grey memiliki genre alternative metal, alternative rock, experimental, hardcore, nu metal, metalcore, avant garde, progressive and various others. Suara auman dan geraman yang keras dari sang vokalis, Kyo, yang menjadi ciri khas dari warna musik Diru.
Lagu2 yang menjadi favorit fans2 Diru yakni, Gaika Chinmoku ga Nemuru Koro, Hageshisa to Kono Mune No Naka de Karamitsuita Shakunetsu No Yami, Obscure, Cage.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar